Pimpinan
Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (PW IPNU) Jawa Timur gelar Workshop
Jurnalistik Pelajar dan Santri Pondok Pesantren Tahun 2004 di Gedung SMAI Al Ma’arif
Singosari Malang pada 7-10/12.
Kegiatan
bertajuk Workshop Jurnalistik Jawa Timur Untuk Pengelola Majalah Sekolah dan
Pesantren diikuti Seratusan Pelajar dan Santri di Jawa Timur. Mereka adalah
perwakilan daerah yang sejak sebelumnya sudah diseleksi di tingkat kabupaten.
Tak
terkecuali Pimpinan Cabang IPNU Kota Batu yang berpartisipasi mengirimkam
kadernya pada Workshop bergengsi ini. “Kami mengirimkan kader terbaik PC IPNU
Kota Batu untuk mengikuti Workshop Jurnalistik ini,” terang A. Rofiq Ketua PC
IPNU Kota Batu.
Dari
perwakilan PC IPNU Kota Batu mengirimkan 3 peserta. Diantaranya Rekan Yuniar
Arrifiandi dari PC IPNU Kota Batu, Siswanto Irvan M dari Komisariat IPNU Pondok
Pesantren Manba’ul Ulum Sidomulyo Kota Batu, dan Rekan Eko P dari Komisariat IPNU SMAI Hasyim
Asy’ari Kota Batu.
Setelah
acara pembukaan dan season materi pada hari pertama dan kedua, dilanjutkan
lomba menulis Head Line News pada hari ketiga. Dengan Judul ‘UKM Sepatu Sandal mengangkat Ekonomi
Masyarakat’ di Wilayah Singosari, PC IPNU Kota Batu berhasil memboyong Juara 1.
“Yang menjadi Juara 1 akan saya berikan penghargaan khusus,” terang Kamilun
Muhtadin yang saat itu menjabat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang.
Menurut
Ketua PW IPNU Jatim Nur Hidayat, kegiatan ini dimaksudkan untuk mengembangkan
kemampuan pelajar dan santri di bidang kejurnalistikan. “Diharapkan dengan
Workshop ini para peserta bisa menciptakan media di lingkungannya
masing-masing,” paparnya saat acara pembukaan.
Acara
kerjasama PW IPNU Jatim dengan KOMPAS ini ditutup dengan upacara penutupan dan
penyerahan Penghargaan kepada para juara 1,2, dan 3. Selain marchendhise berupa
kaos, buku memori, dan marchendise lainnya, juga piala dari Dinas Pendidikan Kabupaten Malang untuk
juara1.
Diolah dari berbagai sumber
0 komentar:
Posting Komentar